News Detail
Paket Kebijakan XV Harus Bisa Tekan Biaya Logistik

Trio Hamdani, Okezone.com, Kamis 26 Januari 2017

JAKARTA - Paket Kebijakan Ekonomi Jilid XV yang berfokus pada urusan tata niaga dan logistik diharapkan dapat membenahi urusan logistik dari hulu hingga ke hilir.

"Jadi segala bentuk baik itu produk dari dalam negeri misalnya apa yang harus dilakukan. Apakah kemudian memperbaiki transportasi dari pelabuhan itu ke pasar induk atau dari pusat-pusat produsen ke pasar induk," ujar Anggota Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) Hendri Saparini dihubungi Okezone.

Dia menjelaskan, hal terbaik yang mesti dilakukan pemerintah adalah memperbaiki urusan pendistribusian logistik yang tak hanya sebatas hingga pelabuhan saja. Perbaikan urusan logistik hinggake end user atau pedagang, menurutnya dapat meningkatkan daya saing.

"Mestinya kan pilihannya dari pusat-pusat produsen ke pasar induk karena kalau hanya dari pelabuhan impor ke pasar induk artinya itu menekan biaya logistik tapi tidak akan memberikan peningkatan daya saing dari produk-produk dalam negeri," jelasnya.

Kemudian, dia juga mengingatkan agar kebijakan XV nanti bisa mewakili berbagai kepentingan untuk memajukan negara.

"Nah jadi mestinya kalau betul mau keluar (paket kebijakan) tata niaga, (kebijakan) tata niaganya harus menyeluruh untuk dua-duanya tadi, baik untuk komoditas produksi maupun komoditas konsumsi," tambahnya.

 

Sumber: http://economy.okezone.com/read/2017/01/25/20/1600624/paket-kebijakan-xv-harus-bisa-tekan-biaya-logistik

 


Back to List

25 Mar 2024

KAI Logistik Perluas Jangkauan Pengiriman hingga ke Kalimantan

Sakina Rakhma Diah Setiawan, Kompas.com, Sabtu 23 Maret 2024

18 Mar 2024

Larangan Angkutan Logistik Saat Libur Hari Besar Keagamaan Munculkan Masalah Baru

Anto Kurniawan, Sindonews.com, Minggu 17 Maret 2024

18 Mar 2024

Kemendag Dorong Relaksasi Pembatasan Angkutan Logistik Saat Hari Raya

Mohamad Nur Asikin, Jawapos.com, Sabtu 16 Maret 2024

08 Mar 2024

Dirjen SDPPI: Hadirnya gudang pintar 5G pecut industri berinovasi

Fathur Rochman, Antaranews.com, Kamis 7 Maret 2024

07 Mar 2024

Jurus Kemenhub Tekan Ongkos Biaya Logistik Supaya Makin Murah

Retno Ayuningrum, Detik.com, Rabu 6 Maret 2024

07 Mar 2024

Transformasi Digital Pelabuhan Dorong Peningkatan Efisiensi Biaya Logistik

Antara, Republika.co.id, Rabu 6 Maret 2024

Copyright © 2015 Asosiasi Logistik Indonesia. All Rights Reserved